PROGRAM PERLINDUNGAN
SOLIDARITAS DUKACITA (SOLDUTA)
Solidaritas Dukacita (SOLDUTA) adalah solidaritas dukacita antar anggota bagi anggota yang meninggal dunia.
Ketentuan Solduta :
-
Solduta wajib diikuti oleh seluruh Anggota
-
Usia anggota 1 hari s.d 100 tahun
-
Premi Solduta Rp.65.000,- (enam puluh lima ribu rupiah) per tahun buku.
-
Uang pertanggungan sebesar Rp.10.000.000,- (sepuluh juta rupiah) berlaku mulai 1 April.
-
Proses klaim maksimal 14 hari kerja setelah berkas dinyatakan lengkap dan disetujui.
-
Uang pertanggungan diberikan kepada ahli waris atau ahli waris pengganti yang sah
-
Premi Solduta tidak dapat dikembalikan jika mengundurkan diri dari keangotaan KSP CU
PROGRAM PERLINDUNGAN SIMPANAN
Program Perlindungan Simpanan adalah manfaat asuransi yang diberikan sebesar simpanan kepada Anggota penerima manfaat apabila Anggota meninggal dunia dalam masa pertanggunan asuransi, baik karena sakit maupun kecelakaan.
Ketentuan Program Perlindungan Simpanan :
-
Peserta adalah Anggota KSP Credit Union Bererod Gratia.P
-
Usia adalah 0 s.d 69 tahun
-
Uang pertanggungan maksimal Rp.100.000.000,-
-
Proses klaim maksimal 15 hari kerja setelah berkas dinyatakan lengkap dan disetujui
PROGRAM PERLINDUNGAN PINJAMAN
Program Perlindungan Pinjaman adalah manfaat asuransi yang diberikan sebesar pinjaman kepada Anggota penerima manfaat apabila Anggota meninggal dunia dalam masa pertanggunan asuransi atau masa pinjaman, baik karena sakit maupun kecelakaan.
Ketentuan Program Perlindungan Pinjaman :
-
Peserta adalah Anggota KSP Credit Union Bererod Gratia.
-
Usia adalah 1 hari s.d 69 tahun
-
Uang pertanggungan maksimal Rp.100.000.000,-
-
Proses klaim maksimal 15 hari kerja setelah berkas dinyatakan lengkap dan disetujui