Access Branding atau A-1 Competitive Choice for Excellence in Service and Soundness "Pilihan Kompetitif untuk Keunggulan Layanan dan Kekuatan" adalah sekumpulan panduan yang berisi 86 indikator untuk memastikan sebuah Credit Union bisa berjalan dengan baik dan berkesinambungan.
Terdapat 86 Indikator Access Branding dibagi kedalam 4 Perspektif yaitu;
Perspektif Keuangan Memiliki tujuan strategis pada keamanan dan kesehatan Credit Unions
Perspektif Anggota-Pelanggan Memiliki tujuan strategis pada membangun Image–Demonstrasi perbedaan Credit Unions dibanding lembaga keuangan lainnya
Perspektif Pengetahuan dan Pembelajaran Memiliki tujuan strategis pada optimalisasi Sumber Daya Manusia
Perspektif Bisnis Internal Memiliki tujuan strategis mewujudkan Pelayanan Prima
Sebagai Gerakan Pemberdayaan Masyarakat yang berkelanjutan Koperasi Simpan Pinjam Credit Union Bererod Gratia (CU Bererod Gratia) melaksanakan Assessment ACCESS Branding secara Daring mulai hari selasa s.d. kamis 19, 21 dan 22 Oktober 2021. Dengan dipandu oleh Ibu Rosalina Susi dan Bapak Petrus Doni dari Pusat Koperasi Credit Union Indonesia (PUSKOPCUINA). Pengelola CU Bererod Gratia yang berkesempatan hadir dalam kegiatan tersebut terdiri dari Pengurus, Pengawas, General Manajer, Deputi, Manajer Tempat Pelayanan/Kepala Kantor, dan seorang Perwakilan Komite Tempat Pelayanan/Kepala Kantor.
Komitmen CU Bererod Gratia dalam membangun Credit Union yang sehat dan standar sudah dimulai sejak tahun 2020 sebagai asessment awal dan dilakukan kembali pada bulan Oktober 2021 dimana assesment dilakukan atas empat perspektif yakni keuangan, bisnis internal, pelanggan/anggota, pertumbuhan dan pembelajaran.
Semoga hasil assesment ini dapat ditindaklanjuti oleh Pengelola CU Bererod Gratia melalui Pengurus, Pengawas, Komite dan Manajemen untuk menjadikan CU Bererod Gratia yang semakin sehat, berkembang dan mampu meningkatkan Kualitas Hidup Anggotanya.
Comentarios